ZONATERKINI.COM — Jamaah calon haji kloter 39 Kabupaten Pekalongan diberangkatkan, Minggu (4/6). Pelepasan dilakukan di Pendopo Kabupaten Pekalongan oleh Bupati Fadia Arafiq, S.E., M.M didampingi, ketua DPRD Pekalongan Dra. Hj. Hindun, Dandim 0710 Pekalongan Letkol Inf. Risky Aditya, S.Sos. M.H., Kapolres Pekalongan AKBP Wahyu Rohadi, S.I.K., M.H., Sekda Pekalongan Yulian Akbar, S.E serta para Kepala OPD Pekalongan.
Bupati Fadia dalam kesempatan tersebut menyampaikan selamat kepada para calon jamaah Haji yang akan diberangkatkan ke tanah suci dan semoga diberikan kemudahan dan menjadi haji yang mabrur.
Tak lupa, Bupati Fadia berpesan kepada para jamaah calon haji selalu menjaga Kesehatan. “Siapkan obat-obatan yang perlu dibawa untuk menjaga kesehatan masing-masing,” ujarnya.
Kepada para para pendamping, Bupati Fadia berharap bisa menjaga calon jamaah haji dengan baik dan fokus dalam beribadah.
Sebagaimana diketahui, bahwa jumlah jamaah calon haji yang diberangkatkan untuk kloter 39 sebanyak 313 Jamaah, dengan menggunakan 7 armada Bus.
Sementara itu, Kapolres Pekalongan AKBP Wahyu Rohadi mengungkapkan pihaknya telah menempatkan puluhan personilnya dalam pelaksanaan pengamanan keberangkatan jamaah calon haji.
“Sebanyak 64 personil telah diterjunkan dalam pengamanan guna menjaga kelancaran, keamanan dan ketertiban jalannya acara pemberangkatan jamaah calon haji kloter 39,” ujarnya.
Ia menambahkan, pengamanan juga akan dilaksanakan untuk pemberangkatan jamaah calon haji kloter 40 dan 41 yang rencananya akan diberangkatkan nanti malam. (afk)