IDI Cabang Sidoarjo Mengadakan Penanaman Bibit Pohon Buah

13

ZONATERKINI.COM — Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Sidoarjo mengadakan kegiatan penanaman bibit pohon buah.

Acara tersebut bertempat di Perumahan Pesona Sari Residence Cluster Flower Blok K Sidoarjo sebagai upaya membantu mengatasi Stunting.

Ketua IDI Cabang Sidoarjo Dr. Nugroho Eko Wirawan B, M.Si mengatakan, Ikatan Dokter Indonesia (IDI) cabang Sidoarjo melakukan aksi secara langsung dalam penanganan kasus stunting di Kabupaten Sidoarjo,” Tegasnya.

Aksi nyata IDI ini kita lakukan melalui penanaman sebanyak 300 pohon buah di wilayah Sidoarjo. Mengingat di Jawa Timur sendiri direncanakan ada 10 ribu lebih pohon yang akan ditanam dan itu untuk semua warga masyarakat,” Urainya.

Selain itu, kebun buah ini satu tahun kedepan bisa menghasilkan buah yang dapat dimanfaatkan oleh ibu hamil, sehingga mampu mencegah stunting.

Dia menjelaskan, sementara ini secara seremonial terdapat 50 pohon dan sisanya akan dilanjutkan bersama-sama.

Ada beberapa macam jenis pohon yang akan ditanam yaitu matoa, jambu kristal, jambu air, mangga manalagi, mangga gadung super, kelengkeng, jambu air dan lain- lain. Harapannya kedepan pohon tersebut bisa dimanfaatkan untuk masyarakat Sidoarjo, khususnya warga di Perumahan Pesona Sari Residence Cluster Flower,” Katanya.

Sri Andari S.KM.,M.Kes Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan masyarakat Dinas Kesehatan Kabupaten Sidoarjo mengatakan, ini sangat bagus sekali untuk mendukung percepatan penurunan stunting. Karena buah itu mengandung zat mineral yang tidak bisa di gantikan oleh zat makanan lainnya.

Dia menjelaskan, kandungan vitamin dan mineral itu berasal dari buah dan sayuran, tapi untuk mineral ini tidak bisa digantikan makanan lain. Ini sangat penting sekali untuk meningkatkan penyerapan makanan yang di konsumsi, terutama untuk ibu hamil. Dimana pada saat trimester pertama (0 sampai 20 Minggu), protein dan mikromineral sangat dibutuhkan.

BACA JUGA :  Selamat, Yudisium Prodi Magister Manajemen Umaha Sidoarjo Lulus Tepat Waktu

Muhammad Chuzaini selaku Kepala Desa Kebonsari mengucapkan, terima kasih kepada Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Sidoarjo yang dengan tulus membantu warga Desa Kebonsari. Kami sangat antusias dengan adanya penamaan pohon ini, kita juga akan siap menjaga dan dikembangkan agar kedepan lebih maju. Rencana kita kasih lubang buat sumur untuk menyirami tanaman agar tidak mudah mati. (Red)