Selamat, Yudisium Prodi Magister Manajemen Umaha Sidoarjo Lulus Tepat Waktu

52

Foto: Istimewa

ZONATERKINI.COM __ Pada Sabtu, 26 Oktober 2024, menjadi momen bersejarah bagi Yudisium Prodi Magister Manajemen (S2) Universitas Ma’arif Hasyim Latif (UMAHA) Sidoarjo, Jawa Timur. Kampus tersebut mengadakan sidang yudisium yang pertama kalinya diikuti 59 mahasiswa angkatan pertama Magister Manajemen S2.

Darno, SE., MM., Ak.,CA.,CMA., Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Ma’arif Hasyim Latif (UMAHA) mengatakan, kami sangat bangga kepada mahasiswa angkatan pertama magister manajemen ini yang telah menyelesaikan pendidikan tepat waktu. Mahasiswa yang mengikuti yudisium, nanti kita akan melaksanakan wisuda pada 8 Desember 2024,” Ujarnya.

Kami berharap, mahasiswa ini tentu akan memberikan inspirasi dan motivasi bagi teman-teman seangkatannya,” Tambahnya.

Sementara, Dr. Nuning Nurma Dewi, SR.,MM., Kaprodi Magister Manajemen FEB UMAHA Sidoarjo mengatakan bahwa kita lahir di bulan Maret 2022 silam. Hal ini bisa berdiri hingga sekarang karena begitu besar kepercayaan yang diberikan masyarakat kepada kita sehingga mampu mencetak mahasiswa di angkatan pertama sebanyak 59 dan angkatan kedua 79,” Paparnya.

Diketahui, pada angkatan pertama ini terdapat 8 mahasiswa asing yang berasal dari Thailand dan angkatan kedua ada dua mahasiswa juga dari Thailand. (Red)

BACA JUGA :  SMPN 1 Sedati, Sidoarjo Tekankan Kemajuan Teknologi