Ustadz Ibnu Athoillah: Umat Islam, Umat Terbaik

42

Ilustrasi.

ZONATERKINI.COM — Sebagai umat Rasulullah, Muhammad SAW seharusnya kita bersyukur, bila di sandingkan dengan umat Nabi Allah yang lain, seperti Nabi Nuh, Ibrahim, Musa, dan Isa .

Umat Islam adalah umat yang terbaik. Demikian yang disampaikan Ustadz Ibnu Athoillah saat mengawali hari pertama kajian kitab Risalatul Muawanah, Kamis (23/3).

Keutamaan itu tidak hanya unggul dibandingkan dengan sesama hamba Allah, bahkan lebih dari itu yang disebut dengan “ Akramau Khalqihi “ yaitu ciptaan Allah SWT yang termulya. Namun demikian hakikat kemulyaan itu bisa betul dibanggakan kalau bisa meniru dan mengikuti yang menjadi sebab kemulyaan yaitu Muhammad shallallahu alaihi wasallam.

Al-Imam al-Habib Abdullah bin Alawi al-Haddad al-Hadrami as-Syafi’I penyusun kitab ini, menjelaskan bahwa kemulyaan yang Allah berikan kepada ummat Muhammad karena ada beberapa alasan yang dilakukan :

Yaitu mereka telah beriman kepada Allah serta hari Akhir, melaksanakan amar ma’ruf nahi munkar, saling tolong menolong dalam hal kebaikan dan ketaqwaan, tidak berkongsi dalam kemurkaan dan kejahatan, istiqamah mendirikan shalat, Saling mengingatkan tentang kesabaran, Dan berani berkurban berjuang di jalan agama Allah.

Mereka melakukan semua itu tidak ada rasa ketakutan, celaan, hinaan, ancaman, kerugian dari tuntunan yang mereka lakukan. Tidak henti hentinya mereka berseru kepada manusia kembali kepada Allah SWT, agar memperoleh kebaikan, kebahagian, keselamtan, derajat dan ridho Allah SWT.

Tentu, itu hal yang tidak mudah kecuali yang mereka memang sudah dipilih oleh Allah menjadi pewaris nabi, para muttaqin, punya pengetahuan hakikat dan ma’rifatullah. Hal ini bisa dilakukan dengan cara mengikuti petunjuk petunjuk yang benar yang sudah diajarkan oleh baginda Muhammad Rasulullah SAW kepada para sahabat, dan diteruskan ke para pengikutnya.

BACA JUGA :  Presiden Jokowi Kunjungi Jambi, Cek Pasar

Penulis : Sayyid Sulthan
Editor : Abba