SD Al Muslim Bersama BPBD Sidoarjo Adakan Kegiatan Kesiapsiagaan dan Simulasi Bencana Gempa Bumi

7

Foto: Istimewa

ZONATERKINI.COM __ SD Al Muslim Sidoarjo, Jawa Timur bekerja sama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sidoarjo mengadakan kegiatan kesiapsiagaan dan simulasi mitigasi bencana gempa bumi, Selasa (10/9). Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk antisipasi melalui penyelamatan diri dari situasi bencana.

Kepala SD Al Muslim Sidoarjo, Fatimatuz Zahroh, S.Pd., M.Pd., mengatakan kegiatan ini diadakan untuk memberikan pengetahuan kepada siswa dan tenaga pendidik tentang bagaimana melindungi dan menyelamatkan diri ketika terjadi bencana gempa bumi,” Ujarnya.

Kegiatan yang dimulai pukul 08.30 Wib tersebut berupa pengarahan dan penyuluhan dari tim BPBD Sidoarjo kepada siswa dan tenaga pendidik. Penyuluhan ini dibagi menjadi dua tempat agar informasi yang dibagikan lebih efektif. Kelas satu sampai tiga di lapangan indoor SD Al Muslim Sidoarjo, sedangkan kelas empat sampai enam di Hall SD Al Muslim.

Siswa juga diberi pengarahan terkait bagaimana cara melindungi diri ketika gempa, mulai berlindung di bawah meja sambil terus melindungi area kepala dengan tas atau tangan. Setelah diberikan informasi terkait tindakan keselamatan pertama yang harus dilakukan saat terjadi bencana gempa, siswa dan tenaga kependidikan dipersilahkan kembali ke kelas dan ruangan masing-masing untuk melakukan simulasi bersama.

Sirine dibunyikan sebagai tanda simulasi gempa telah dimulai. Setiap sirine memiliki tanda tersendiri, sirine pertama berlindung di bawah meja, sirine kedua keluar melalui tangga dan jalur evakuasi yang telah ditentukan, menuju titik kumpul yaitu lapangan outdoor SD Al Muslim Sidoarjo. Setiap ruangan diberikan denah jalur evakuasi yang dapat digunakan siswa dan tenaga pendidik sebagai panduan untuk keluar dari gedung melalui jalur yang aman.

Agus Sugiarto selaku analis bencana BPBD Sidoarjo menyampaikan, meskipun tingkat kejadian gempa bumi di Sidoarjo relatif sedikit, tetapi kegiatan ini diperlukan untuk meningkatkan kapasitas sekolah terutama anak-anak agar mengetahui tindakan yang diperlukan saat terjadi bencana gempa bumi,” Paparnya.

BACA JUGA :  Kegiatan Tablig Ramadan di Ponpes Al Fattah Sidoarjo

Harapan dari kegiatan ini, siswa dan tenaga pendidik di SD Al Muslim Sidoarjo dapat memahami potensi risiko yang ada di lingkungan. Juga dapat mengenali tanda-tanda awal bencana, dan mengetahui tindakan yang harus diambil,” Tutupnya.

Penulis: Meidy Citra Aulia, S.Psi., Humas SD Al Muslim Sidoarjo, Jawa Timur.