Rutinitas Menyambut Bulan Suci Ramadhan, Desa Siwalanpanji Adakan Haul Akbar

16

ZONATERKINI.COM — Pemerintah Desa Siwalanpanji Kecamatan Buduran, Sidoarjo, Jawa Timur mengadakan khitan masal dan santunan anak yatim serta dhuafa. Hal ini murapakan rangkaian acara Haul Akbar Ulama dan sesepuh di Desa Siwalanpanji.

Didalam rangkaian kegiatan, terdapat 7 acara yaitu khotmil Qur’an, lomba azdan dan bilal, khitanan masal, santunan anak yatim dan dhuafa, pelatihan pemulasaraan jenazah, serta tahlilan bersama, Minggu (5/3).

Dengan tema “Haul Ulama Desa Siwalanpanji Mencetak Generasi Qur’an Yang Berkarakter Pendidikan Islam dan Menjujung Tinggi Nilai Kesehatan”.

Kepala Desa Siwalanpanji, Sidoarjo, Achmad Choiron mengatakan, ada tujuh rangkaian yang digelar tahun ini, seperti pelatihan pemulasaran jenazah yang diikuti oleh 100 orang. Selanjutnya, ada lomba adzan dan bilal untuk anak-anak serta remaja. Juga ada doa bersama, sekaligus khitan massal dan santunan anak yatim. Untuk anak yatim berjumlah 100 anak dan dhuafa 150 anak. Sedangkan khitan massal diikuti oleh 10 anak,” Urainya.

Pada 9 Maret mendatang juga akan diadakan doa bersama yang rencananya diikuti 1.000 warga bertempat di makam ulama dan sesepuh. Puncaknya adalah Siwalanpanji bershalawat pada 11 Maret.

Choiron menambahkan, ini adalah kegiatan rutin tahunan sebelum Ramadhan. Tahun ini pun kegiatannya lebih sukses.

Dia berharap, masyarakat senantiasa diberikan kesehatan, kekuatan, aman, tentram dan kondusif serta mendapatkam rezeki yang halal dan melimpah,” Tutupnya. (An)

BACA JUGA :  Kasad Dudung Pimpin Laporan Korps Kenaikan Pangkat TNI AD