Zonaterkini.com _ Bupati Rembang H. Abdul Hafidz memimpin Upacara Peringatan Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama RI ke-77 tingkat Kabupaten Rembang. Kegiatan tersebut berlangsung di Halaman MAN 2 Rembang, Selasa (3/1/2023) kemarin.
Dalam amanatnya, Bupati membacakan sambutan dari Menteri Agama RI Yaqut Cholil Qoumas yang mengatakan, kini Kementerian Agama telah terlihat berubah. Birokrasinya lebih lincah dan responsif. Transformasi digital mulai berjalan, salah satunya dengan kehadiran Pusaka Super Apps, aplikasi layanan Kementerian Agama.
Bupati menyampaikan bahwa beragam inovasi digital juga terus dilakukan,mulai pusat hingga daerah. Semua itu merupakan upaya meningkatkan kualitas dan mendekatkan layanan kepada masyarakat. Lembaga pendidikan binaan Kementerian Agama juga terus berprestasi, di level nasional dan internasional. Bukti bahwa Kementerian Agama telah berubah, diakui dan diapresiasi oleh Kementerian atau Lembaga dan publik,” Terangnya.
Selanjutnya, Bupati menambahkan tahun ini merupakan tahun politik, potensi terjadi ketidakrukunan di masyarakat akibat pilihan politik yang berbeda, tetap saja ada. Politisasi agama makin sering dilakukan untuk meraih efek elektoral. Politisasi tempat ibadah sebagai ajang kampanye, sudah mulai terjadi,” Imbuhnya.
Bupati berharap, keluarga besar Kementerian Agama, bersama tokoh agama dan tokoh masyarakat harus terdepan dalam membina dan membangun suasana rukun dan damai agar perjalanan dan tahapan Pemilu dapat dinikmati sebagai pesta demokrasi dalam pengertian yang sesungguhnya. Untuk itu, semangat merawat kerukunan umat harus digelorakan seluruh ASN Kementerian Agama,” Tutupnya. (Dikutip)