Dion Wiyoko dan Angga Yunanda Mengajak Sineas Muda Indonesia Mengikuti 3rd Ciputra Film Festival

4

Foto: Istimewa

ZONATERKINI.COM – Ciputra Film Festival (CFF) hadir kembali untuk ketiga kalinya di tahun 2024. CFF adalah sebuah acara tahunan yang diselenggarakan oleh Fakultas Ilmu Komunikasi dan Bisnis Media Universitas Ciputra Surabaya, Jawa Timur.

Hal ini dalam rangka ulang tahun FIKOM UC yang ke-7. Acara ini mengajak para sineas muda dari seluruh Indonesia untuk membagikan hasil karyanya.

Dapat dilihat pada Official Instagram @ciputrafilmfest, aktor-aktor ternama seperti Angga Yunanda, Sara Fajira, Dion Wiyoko, Film Director Indonesia Wregas Bhanuteja, hingga Sandiaga Uno ikut mengajak para sineas muda untuk mengumpulkan karyanya di CFF tahun ini. Dikutip dari Instagram Reels @ciputrafilmfest, “Halo aku Angga! Buat temen-temen semua jangan lupa untuk ikut serta dalam Ciputra Film Festival, karena sekarang udah dibuka submission-nya, jadi buat kalian semua, jangan lupa untuk daftarin karya kalian.” Ajak Angga Yunanda kepada sineas muda melalui sosial media.

Selain itu terlihat aktor Dion Wiyoko mengucapkan selamat ulang tahun kepada CFF, yang dikutip melalui Official Instagram Reels @ciputrafilmfest, “Halo saya Dion Wiyoko! Ingin mengucapkan selamat ulang tahun yang ke-7 untuk Fakultas Ilmu Komunikasi dan Bisnis Media Universitas Ciputra Surabaya.” Dion Wiyoko juga menyampaikan harapannya kepada acara Ciputra Film Festival “Dan juga sukses buat acara Ciputra Film Festival yang ketiga, dan tanggal 31 Mei Gua akan hadir di acara itu, dalam talkshow and acting practice, sukses untuk semuanya, see you!”.

Acara utama dari CFF antara lain Screening Film, Talkshow, Roadshow, dan masih banyak lagi. Sementara itu, CFF berhasil mengundang aktor ternama, Dion Wiyoko, untuk mengisi talkshow dengan tema “Journey of Dion Wiyoko” dan workshop latihan akting, dan sukses mendapatkan lebih dari 300 penonton.

BACA JUGA :  Dies Natalis Ke-1 Universitas Anwar Medika Sidoarjo, Kokoh Segala Bidang

Harapannya untuk CFF tahun ini, semoga dapat menjadi wadah bagi para sineas muda yang ingin.

(Red)