58,3 Persen Santri SMA AL Fattah Sidoarjo Masuk PTN

72

ZONATERKINI.COM — SMA Al Fattah Buduran Kabupaten Sidoarjo berhasil masuk SNBP. Diketahui, pada tahun kemarin terdapat 4 siswa dari jumlah 22 mendaftar masuk SNMPTN sebesar 18,2 persen.

Tahun ini ada 14 dari 24 siswa yang masuk PTN hasil Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP) yaitu sebesar 58,3 persen. Satu siswa sudah diterima melalui jalur prestasi di Poltekkes.

“Alhamdulilah, jadi total 15 dari 60 siswa SMA Al Fattah Sidoarjo sudah mendapat kursi di perguruan tinggi negeri favorit sebelum kelulusan yaitu 25 persen,” Kata Kepala SMA Al Fattah Sidoarjo, Ridwan Manan, M.Pd., Kamis (30/3).

Menurut Ridwan Manan, harapan kedepan tentunya dari tahun ke tahun lebih meningkat. Target sekolah yaitu 50 persen, ini sudah 58,3 persen. Dulu 18,2 persen dan sekarang meningkat fantastis. Saya memberikan apresiasi kepada dewan guru, siswa dan orang tua,” Ujarnya.

Dia menjelaskan, selama ini kita selalu berkomunikasi dengan orang tua. Siswa yang kita bina nantinya agar bisa masik ke PTN. Kita juga bersinergi dengan lembaga lain,” tambahnya.

Istikomah, S.Pd., Bidang Kurikulum SMA Al Fattah Sidoarjo mengatakan, kita pelajari lebih mendalam aturan-aturan baru tentang transformasi seleksi PTN di Merdeka Belajar Episode 22. Kemudian tim membuat sistem rasionalisasi dengan menyesuaikan aturan yang baru,” Terangnya.

Untuk itu, sistem konsultasi individu dilakukan mulai bulan Oktober hingga pendaftaran berakhir. Yaitu menggunakan pendekatan penggalian informasi pribadi, mulai dari minat, bakat, hingga kondisi keluarga siswa.

“Tidak lupa siswa di minta untuk selalu berdoa, beribadah, serta meminta doa kepada orang tuanya,” Tutupnya. (Red)

BACA JUGA :  UAM Sidoarjo Peringati HKN Ke-59, Bagikan Beasiswa